Tempatnya Berbagai Info Penulis

Senin, 26 April 2021

Keseimbangan Pasar : Pengertian dan Cara Menentukan

Pengertian Keseimbangan Pasar

Dalam kegiatan ekonomi, tentu ada mekanisme penawaran dan permintaan. Titik pertemuan antara jumlah barang yang diminta dengan jumlah barang yang ditawarkan pada tingkat harga tertentu disebut keseimbangan pasar atau ekuilibrium. Keseimbangan pasar memiliki peran penting untuk mengendalikan harga, sehingga tidak akan terjadi harga yang terlalu tinggi atau terlalu rendah, baik dari pembeli maupun penjual tidak ada yang dirugikan.

Keseimbangan pasar terdiri atas 2 hal, yakni keseimbangan harga dan keseimbangan kuantitas. Dalam keseimbangan pasar jika harga/kuantitas dibawah titik keseimbangan maka keadaan pasar kelebihan permintaan. Sebaliknya jika harga/kuantitas berada diatas titik keseimbangan maka keadaan pasar kelebihan penawaran.

Cara Menentukan Keseimbangan Pasar

Titik keseimbangan dapat ditentukan dengan menyilangkan kurva permintaan dengan kurva penawaran. Titik temu antara kurva permintaan dengan kurva penawaran tersebut adalah titik keseimbangan.

Titik Ekuilibrium

Titik E pada grafik diatas adalah titik keseimbangan (QE, PE)

Secara matematis titik keseimbangan dapat ditentukan dengan persamaan :


Contoh :

Diketahui :      Fungsi permintaan = Qd=15-P

                        Fungsi penawaran = Qs = -9+2P

Tentukan keseimbangan pasarnya!.

Penyelesaian :

Keseimbangan pasar



Kuantitas



Keseimbangan terjadi pada saat kuantitas 7 dan harga 8, atau E = (7;8)

Pengaruh Pajak Terhadap Keseimbangan Pasar

Pajak adalah iuran wajib dari rakyat kepada negara. Pajak yang dikenakan atas suatu penjualan barang akan menyebabkan harga jual naik. Sebab setelah dikenakan pajak, produsen akan mengalihkan beban pajak tersebut kepada konsumen.

Jika sebelum pajak persamaan penawaran adalah P=a+bQ maka sesudah pajak akan menjadi P'=a+bQ+t

Contoh :

Diketahui :      Fungsi permintaan à Pd=15-Q

                        Fungsi penawaran à Ps = 3+0,5P

                        Subsidi = 6/unit

Tentukan keseimbangan pasar setelah pajak!

Penyelesaian :

Keseimbangan pasar setelah subsidi



Harga



Keseimbangan setelah pajak terjadi saat kuantitas 4 dan harga 11 atau E=(4;11)

Pengaruh Subsidi Terhadap Keseimbangan Pasar

Subsidi adalah bantuan keuangan yang diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat. Subsidi merupakan kebalikan dari pajak, oleh karena itu subsidi disebut juga pajak negatif. Subsidi yang diberikan atas suatu barang menyebabkan harga jual barang tersebut menjadi lebih murah.

Jika sebelum subsidi persamaan penawaran adalah P=a+bQ, maka sesudah subsidi persamaannya menjadi P’=a+bQ-s

Contoh :

Diketahui :      Fungsi permintaan à Pd=15-Q

                        Fungsi penawaran à Ps = 3+0,5P

                        Subsidi = 1,5/unit

Tentukan keseimbangan pasar setelah subsidi!

Penyelesaian :

Keseimbangan pasar setelah subsidi  



Harga



Keseimbangan setelah subsisi terjadi saat harga kuantitas 9 dan harga 6 atau E=(9;6)

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back To Top